Konglomerat Prajogo Pangestu (80th) dinobatkan majalah ekonomi "Forbes" menjadi orang terkaya di Indonesia 2025. Forbes pada edisi Februari 2025 mengumumkan daftar orang-orang kaya atau milyarder sedunia tahun 2025, termasuk 10 orang terkaya asal Indonesia.
Pendiri Barito Pacifik itu menempati peringkat pertama dengan kekayaan senilai 32,9 milliar dolar AS atau setara Rp 538 triliun ( kurs 1 dollar = Rp 16370).
Menurut Forbes, Prajogo Pangestu, pengusaha yang menekuni di petrokimia dan energi itu menempati peringkat ke 55 di daftar orang-orang terkaya didunia.
Sedangkan orang terkaya Indonesia urutan kedua ditempati pengusaha batubara,Low Tuck Kwong (76th).
Pendiri perusahaan tambang batubara, PT Bayan Resources, memiliki kekayaan sebesar 26,9 miliar dollar AS atau setara Rp 440 triliun.
Menurut Forbes,Low Tuck Kwong menempati posisi orang terkaya di dunia nomor 78.
Peringkat 3 ditempati Budi Hartono (84 tahun).
Pemilik BCA dan pendiri Djarum itu mempunyai kekayaan bersih: 22,3 miliar dollar AS atau setara Rp 365 triliun per Rabu. Dengan kekayaan tersebut, pengusaha yg bergerak di banking, tembakau itu, menjadi orang terkaya ke-92 di seluruh dunia berdasarkan data Forbes.
Selanjutnya peringkat:
Nomer 4 atau nomer 94 terkaya didunia, ditempati saudara Budi Hartono, yakni Michael Hartono.
Michael Hartono (85th).dengan kekayaan bersih 21,4 miliar dollar AS atau setara Rp 350 triliun.
Michael Hartono bergerak di usaha yang sama dengan Budi Hartono, di banking, tembakau.
No. 5 orang terkaya di Indonesia atau nomer 344 terkaya didunia, yakni Sri Prakash Lohia (72th).
Pendiri perusahaan tekstil dan petrokimia PT Indo-Rama Synthetics dan PT Indorama Corporation yang bergerak di petrokimia ini mempunyai kekayaan bersih: 8,5 miliar dollar AS atau setara Rp 139 triliun.
6. Otto Toto Sugiri (71 tahun) atau nomer 640 terkaya didunia.
Direktur Utama PT DCI Indonesia Tbk itu, mempunyai sumber kekayaan: pusat data. Kekayaan bersih: 5,3 miliar dollar AS atau setara Rp 86 triliun.
7. Tahir dan keluarga (72 tahun) atau urutan 681 terkaya didunia.
Selaku pendiri Grup Mayapada, dengan sumber kekayaan di kesehatan, real estat, dan perbankan. Kekayaan bersih: 5 miliar dollar AS atau setara Rp 81 triliun.
8. Dewi Kam (74 tahun) atau urutan 715 terkaya didunia.
Dewi Kam adalah pemegang saham minoritas di perusahaan pertambangan batu bara Indonesia Bayan Resources dan pemilik PT Sumber Energi Prima Sakti, unit usaha di batu bara. Dengan kekayaan bersih: 4,7 miliar dollar AS atau setara Rp 76 triliun.
9. Agoes Projosasmito (69 tahun) atau urutan 752 terkaya didunia.
Agoes Projosasmito adalah presiden komisaris Amman Mineral Indonesia. Sumber kekayaan dari tambang dan investasi. Kekayaan bersih: 4,5 miliar dollar AS atau setara Rp 73 triliun.
10. Chairul Tanjung (62 tahun) atau urutan 850 terkaya didunia.
Pemilik CT Corp itu, bergerak di usaha: ritel, perbankan, hotel, dan media.Dengan kekayaan: 4,3 miliar dollar AS atau setara Rp 70 triliun. (yas/dbs)
0 Komentar untuk "Prajogo Pangestu dinobatkan Menjadi Orang Terkaya Di Indonesia Menurut Forbes"